
Jakarta, 26 Januari 2026 – Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum (FISH) Universitas Negeri Jakarta menyelenggarakan Workshop Penyusunan Roadmap Penelitian Bidang Ilmu Sosial sebagai upaya strategis memperkuat arah dan kualitas penelitian dosen. Kegiatan ini berlangsung di Ruang 212 FISH UNJ Kampus A dengan melibatkan sivitas akademika lintas program studi serta menghadirkan narasumber kompeten di bidang riset ilmu sosial. Workshop bertujuan merumuskan peta jalan penelitian yang terintegrasi, berkelanjutan, dan selaras dengan visi keunggulan akademik FISH UNJ.
Workshop ini menghadirkan Prof. Usep Suhud, M.Si., Ph.D., Guru Besar Fakultas Ekonomi dan Bisnis sekaligus salah satu akademisi dengan publikasi Scopus terproduktif dalam tiga tahun terakhir, sebagai narasumber utama. Kehadiran beliau memperkaya diskusi dengan perspektif lintas disiplin mengenai perencanaan riset berkelanjutan.
Kegiatan dibuka oleh Duta FISH UNJ dan dilanjutkan dengan sambutan Dekan FISH UNJ, yang menegaskan komitmen fakultas dalam memperkuat ekosistem riset dosen. “Kegiatan ini diharapkan dapat membantu dosen saat melakukan penelitian agar lebih terarah dan berkelanjutan,” ujar Firdaus Wajdi, Ph.D selaku Dekan FISH UNJ. Pesan tersebut menegaskan pentingnya roadmap sebagai instrumen strategis pengembangan keilmuan.
Agenda dipandu oleh Lona Syafana Pasya, S.Sos.,M.Si. selaku moderator untuk sesi utama bersama narasumber. Prof. Usep Suhud memulai paparan dengan menyoroti keterkaitan pendidikan terakhir dosen dengan mata kuliah yang diajarkan. Linearitas keilmuan dinilai berpengaruh signifikan terhadap kedalaman riset. Keselarasan bidang studi, pengajaran, serta topik penelitian dipandang sebagai modal akademik utama.
Prof. Usep Suhud menekankan pentingnya spesifikasi bidang riset sejak tahap awal perencanaan. Penelitian berskala terlalu luas dinilai berisiko kehilangan fokus dan kontribusi ilmiah. “Untuk membuat penelitian, spesifikan terlebih dahulu bidangnya, jangan terlalu luas,” tegasnya. Pernyataan tersebut menjadi penekanan utama paparan narasumber.
Paparan materi kemudian mengulas tahapan teknis penyusunan roadmap penelitian. Prof. Usep Suhud menyampaikan empat langkah utama sebagai kerangka praktis, yaitu penentuan topik penelitian, penyusunan kerangka teori yang relevan, transformasi konsep teoritis menjadi indikator terukur dan penyususnan instrumen penelitian.

Selain membahas tahapan penyusunan roadmap, Prof. Usep Suhud turut menyinggung pemanfaatan teknologi digital sebagai pendukung penelitian. Pemanfaatan tools berbasis kecerdasan buatan dinilai mampu membantu peneliti pada tahap awal perumusan topik hingga pengolahan data. Teknologi tersebut dapat digunakan untuk pemetaan literatur, penyusunan kerangka konseptual, serta eksplorasi variabel penelitian secara lebih efisien. Kehadiran AI dipandang sebagai alat bantu akademik, bukan pengganti proses berpikir kritis peneliti.
Prof. Usep Suhud juga menekankan pentingnya etika akademik pada penggunaan teknologi digital. Validasi data serta interpretasi hasil penelitian tetap menjadi tanggung jawab peneliti. Pemanfaatan AI secara bijak diharapkan meningkatkan produktivitas riset tanpa mengurangi kualitas ilmiah.
Paparan juga menyinggung urgensi konsistensi tema penelitian. Roadmap dipahami bukan sekadar dokumen administratif. Roadmap berfungsi sebagai peta pengembangan keilmuan berkelanjutan. Konsistensi tema memungkinkan dosen membangun kepakaran akademik secara gradual.
Sesi diskusi dan tanya jawab berlangsung interaktif dengan partisipasi aktif peserta. Pertanyaan berfokus pada penyelarasan roadmap penelitian dengan kebijakan institusi serta peluang kolaborasi lintas prodi. Diskusi menunjukkan antusiasme dosen terhadap penguatan perencanaan riset. Moderator mengarahkan diskusi agar tetap relevan dengan tujuan kegiatan.
Workshop ini mempertegas posisi FISH UNJ sebagai fakultas berorientasi riset terstruktur. Pendekatan roadmap penelitian dipandang strategis untuk meningkatkan produktivitas ilmiah dosen. Penguatan kualitas riset juga diharapkan berdampak pada reputasi institusi tingkat nasional. FISH UNJ menegaskan komitmen membangun budaya penelitian berbasis perencanaan akademik matang dan berkelanjutan.
Penulis: NA, SA, CKG, & JRPS
Editor: TIM FISH MEDIA CENTER 2026



Mencerdaskan dan Mencerahkan
Gedung K Kampus UNJ, Jl. Rawamangun Muka Jakarta Timur
Senin - Jumat
08:00 - 16:00 WIB
© 2025 Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum – Universitas Negeri Jakarta
We use cookies to improve your experience on our site. By using our site, you consent to cookies.
Manage your cookie preferences below:
Essential cookies enable basic functions and are necessary for the proper function of the website.
Statistics cookies collect information anonymously. This information helps us understand how visitors use our website.
Marketing cookies are used to follow visitors to websites. The intention is to show ads that are relevant and engaging to the individual user.
You can find more information in our Cookie Policy and Privacy Policy.